Burung Mambruk


Assalammualikum... :) oke guys...kali ini admin akan memberikan info tentang sebuah hewan endemik indonesia..khususnya hewan endemik papua.Yaitu burung mambruk.ada yanng belum tahu ya..?? oke..check it out. :)

Burung mambruk memiliki beberapa jenis..ada burung mambruk victoria..ada burung mambruk ubiaat..dan lain-lain..Mambruk ubiaat dan mambruk victoria adalah kedua jenis antara tiga jenis burung dara mahkota..


Mambruk ubiaat adalah hewan endemik Papua Indonesia, karena hanya ditemukan di hutan hujan dataran rendah di bagian barat Pulau Papua di wilayah Indonesia; jenis lain Mambruk menghuni bagian lain dari pulau ini. Makanan utama burung ini adalah buah dan biji-bijian.
Penduduk asli Papua memburu burung ini diburu untuk dimakan dan mendapatkan bulunya yang indah dan berwarna biru. Akibat kehilangan habitat, sebarannya yang terbatas dan perburuan, Mambruk ubiaat dikategorikan sebagai spesies rentandalam Daftar Merah IUCN untuk spesies terancam. Hewan ini didaftarkan dalam apendiks II CITES.


Mambruk Victoria adalah spesies terestrial. Burung ini mencari makan di atas permukaan tanah. Pakan burung Mambruk Victoria terdiri dari aneka biji-bijian dan buah-buahan yang jatuh di tanah. Spesies ini biasanya hidup berpasangan atau dalam kelompok.
Nama dari spesies ini memperingati seorang ratu InggrisVictoria dari Britania Raya.
Mambruk Victoria diburu untuk diambil daging dan bulunya. Spesies ini sudah jarang ditemui di daerah dekat populasi manusia. Mambruk Victoria dievaluasikan sebagai rentan di dalam IUCN Red List dan didaftarkan dalam CITES Appendix II.

Manfaat lain : 
Enak juga lho dibuat sate.. :D


Previous
Next Post »
Dilarang memberikan alamat atau link aktif.Terima kasih komentarnya